Polsek Pineleng Polresta Manado Laksanakan Silau Mata, Tingkatkan Keamanan Warga di Keramaian Kota

Sidiksakti.online
MANADO | Personel Polsek Pineleng Polresta Manado melaksanakan kegiatan Silau Mata (Siaga Lampu Biru) di beberapa titik keramaian Kota Manado, Rabu (14/1/2025) malam. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat, terutama di pusat-pusat aktivitas warga.

Kapolsek Pineleng, Iptu Sem Marthin didampingi Kasi Humas Polresta Manado Iptu Agus Haryono mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif dalam menjaga kondusivitas kota. “Kami ingin warga merasa aman saat beraktivitas. Kehadiran personel berseragam di titik-titik keramaian sekaligus memberikan rasa tenang sekaligus memantau situasi secara langsung,” ujarnya.

Dalam pelaksanaannya, petugas juga berinteraksi dengan masyarakat untuk menyampaikan imbauan protokol keamanan dan ketertiban, serta siap merespons setiap laporan gangguan dengan cepat. Kegiatan Silau Mata ini rutin dilakukan untuk memastikan keamanan tetap terjaga, terutama saat jam-jam sibuk masyarakat beraktivitas. {RED}

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak